Rabu, 28 Oktober 2015

Jangan buang kulit ari salak

Dibawah ini adalah manfaat yang bisa kita dapatkan dari mengkonsumsi buah salak.

Solusi Sakit Mata
Penelitian terhadap buah salak menunjukkan bahwa buah salak ini termasuk buah yang banyak mengandung beta karoten yaitu suatu nutrisi yang bermanfaat menjaga kesehatan mata. Apabila anda memiliki gangguan pada mata, maka buah salak bisa menjadi solusi yang tepat selain wortel.

Obat Diare atau Mencret
Salak juga bermanfaat untuk mengobati diare, jadi tidak perlu terburu-buru ke dokter, konsumsi 20 gram salak muda akan meringankan penyakit diare tersebut. Lagipula buah salak bukanlah buah yang sulit untuk di cari di toko buah.

Camilan Sehat.
Biasanya, buah salak hanya di hidangkan di atas meja padahal apabila buah yang satu ini diolah dan di jadikan berbagai makanan, tentu akan memiliki nilai jual yang tinggi. Contohnya, anda bisa membuat salak ini sebagai asinan atau manisan. Bahkan, sekarang keripik salak adalah keripik yang paling populer dari makanan olahan salak lainnya.

Namun ingat, sebaiknya ketika makan salak jangan buang kulit arinya. Karena kulit ari salak berfungsi melancarkan kerja usus Anda ketika mencernanya. Ini berbanding terbalik dengan ketika Anda sedang diare atau mencret.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar